Kamis, 10 Februari 2011

Penggunaan email dan blog dalam konteks pendidikan di Medan

Annisa Vanya P.(10-031)
Caroline Utama (10-033)

Menurut kelompok kami, penggunaan email dan blog yang digunakan sangatlah baik dan efektif karena dengan penggunaan email dan blog kita lebih cepat untuk mendapatkan/mengetahui informasi baik itu umum ataupun pribadi seperti kita dapat melihat nilai dan mengetahui tugas-tugas yang di berikan dosen tanpa harus bertemu langsung.

Selain itu, blog dan email juga membuka wawasan kita dalam menggunakan teknologi yang sudah sangat maju pada zaman sekarang. Dengan adanya postingan di blog oleh pelajar-pelajar lainnya, kita dapat menangkap dan menambah ilmu pengetahuan yang mereka sampaikan sehingga lebih mudah untuk mamahami pelajaran yang bersangkutan.

Dalam ruang lingkup kota Medan, penggunaan blog dan email belum digunakan secara efektif di sekolah-sekolah, dapat dikatakan demikian karena mayoritas murid-murid sekolah hanya menerima secara pasif pembelajaran dari guru tanpa memanfaatkan penggunaan internet seperti email dan blog secara maksimal. Sedangkan dalam aktifitas perkuliahan, mahasiswa dituntut untuk mencari sendiri bahan pembelajaran dan mempresentasikan hasil pembelajarannya melalui blog dan email. Contoh paling nyata seperti penggunaan email dan blog di Fakultas Psikologi USU khususnya di matakuliah Psikologi Pendidikan.

Kesimpulan dari kelompok kami, penggunaan email dan blog di Medan harus ditingkatkan lagi agar standarisasi pendidikan maupun akreditasi pendidikan di Medan menjadi lebih baik lagi serta lebih efisien.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar